Saturday, July 18, 2015

Tahu Bulat Tasikmalaya Jajanan Sepanjang Musim

tahu-bulat-tasikmalaya
tahu bulat tasikmalaya
Satu lagi jajanan tradisional kuliner Tasikmalaya dikenal luas oleh masyarakat umum, Tahu Bulat jajanan sepanjang musim.

Kuliner khas Kota Tasikmalaya yang terbuat dari bahan utama Tahu yang sederhana ini banyak di jajakan di Kota Tasikmalaya, salah satu cara penjualan yang unik adalah dengan menggunakan mobil bak terbuka dimana dagangan tahu bulat berada di bak mobil dengan penutup untuk menghindari saat cuaca sedang tidak bersahabat. Dagangan dijajakan dengan berkeliling menempuh jarak yang lebih jauh dan menjangkau masyarakat luas dengan cara menggunakan speaker diatas mobil bak tersebut yang dipasang dengan pengeras suara, dimana suara rekaman orang yang menjajakan dagangan terus diputar sepanjang jalan.

Salah satu ciri khas yang dikenali oleh para pelanggannya bila tahu bulat tersebut sedang menjajakan makanannya ini sering dijumpai di sekitar Tasikmalaya dan daerah lainnya. Dengan harga yang relatif murah konsumen dapat membeli panganan Tahu bulat khas kota Tasikmalaya ini dengan tanpa kehilangan nilai nutrisi dari Tahu Bulat tersebut. Panganan ini ditawarkan Rp 500-1.000,- perbuahnya tergangung besar dan kecilnya ukuran.
tahu-bulat-khas-tasikmalaya
Pedagang tahu bulat

Selain menggunakan mobil bak terbuka ada juga yang menggunakan kendaraan motor dengan menempatkan tahu bulat dibelakan jok motornya dengan cara ini konsumen yang berada masuk kedalam komplek yang tidak terjangkau oleh kendaraan roda empat dapat dicapai oleh para pedagang Tahu Bulat Kota Tasikmalaya.

Tahu bulat ini sendiri merupakan panganan khas kreasi dari kreatifivitas industri rumah tangga orang Tasikmalaya yang telah dikenal keuletannya dalam menciptakan produk industri rumah tangga maupun industri kerajinan yang menuntut kreativitas mereka.

Proses pembuatannya sendiri terhitung sangat sederhana dimana tahu dengan menambahkan bumbu dan ramuan tertentu dicetak terlebih dahulu menjadi berbentuk bulat sehingga menjadikan tahu bulat dapat dikenali dari bentuknya. Setelah pencetakan ini kemudian para pekerja langsung menggorengnya untuk dipasarkan.

Karena makanan ini bersifat tidak tahan lama maka proses pendistribusian kepada konsumen harus segera dilakukan untuk menghindari kerugian bila makanan menjadi busuk. Rasa renyah dari penggorengan tahu bulat pada suhu tinggi membuat tahu bulat ini memiliki citra rasa khas bagi penikmat tahu bulat tasikmalaya. Kandungan gizi serta karbohidrat dari tahu cukup membuat kenyang disaat konsumen belum mendapat asupan makanan berat.
tahu-bulat-khas-kota-tasikmalaya
tahu bulat khas kota tasikmalaya
Tahu Bulat Tasikmalaya dapat dinikmati saat cuaca apapun juga, citra rasnya yang gurih serta panas hasi penggorengan lebih nikmat saat cuaca dingin atau sedang musim hujan, begitupun juga saat udara panas makanan ini menjadi lebih nikmat bila ditemani air es atau minuman yang menambahkan es kedalamnya. Tahu Bulat Tasikmalaya mereupakan jajanan yang tidak mengenal musim.

Bagi anda yang hendak berkunjung ke Kota Tasikmalaya jangan melupakan jajanan Tahu Bulat khas kota Tasikmalaya ini, dapat disantap langsung maupun dijadikan sebagai teman makan nasi.

No comments:

Post a Comment